PENGARUH PERPUTARAN KAS DAN PERPUTARAN PIUTANG TERHADAP TINGKAT LIKUIDITAS PADA PERUSAHAAN OTOMOTIF YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

Rahmat Hidayat

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menguji secara parsial pengaruh perputaran kas dan perputaran piutang terhadap likuiditas pada perusahaan otomotif yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia; (2) menguji secara simultan pengaruh perputaran kas dan perputaran piutang terhadap likuiditas pada perusahaan otomotif yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia; (3) mengetahui rasio keuangan (pengaruh perputaran kas dan perputaran piutang) yang paling dominan berpengaruh perputaran piutang terhadap likuiditas (current ratio) pada perusahaan Otomotif di Bursa Efek Indonesia.

Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dimana diperoleh sampel sebanyak 12 perusahaan untuk periode penelitian 2008-2011. Pengujian yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi). Regresi linear berganda digunakan sebagai alat analisis dan untuk menguji hipotesis digunakan uji-t, uji-F dan uji koefisien determinasi.

Hasil uji statistik menunjukan bahwa secara parsial perputaran kas tidak berpengaruh signifikan terhadap likuiditas (current ratio), sedangkan perputaran piutang berpengaruh signifikan terhadap likuiditas (current ratio). Perputaran kas dan perputaran piutang secara simultan tidak berpengaruh signifikan terhadap likuiditas (current ration). Dengan demikian para pengguna laporan keuangan dapat mempertimbangkan rasio-rasio tersebut sebagai alat pertimbangan dalam pengambilan keputusan.

Keywords


Perputaran Kas; Perputaran Piutang; Likuiditas; Current Ratio

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Email: jurnalmanajemenlmii@gmail.com

http://ejournal.lmiimedan.net

Jurnal Manajemen (STIE - LMII) is indexed by:

 

Indexed Google Scholar Indexed NelitiCom http://garuda.ristekdikti.go.id/assets/img/garuda1.png